Dalam masyarakat mungkin kita akan menemui orang orang yang punya kesenangan untuk menyendiri. Mungkin orang tersebut adalah temen sekantor kita ataupun temen kita saat di sekolah. Menyendiri bukan hal yang buruk. Mungkin orang orang tersebut hanya ingin menghabiskan waktu secara pribadi dan saat ini banyak hal hal yang ditawarkan oleh perusahaan secara private. Penerbangan private misalnya, ditawarkan untuk orang orang yang ingin mempunyai waktu sendiri. Ketenangan dan lebih fokus mungkin menjadi alasannya. Selain itu mungkin terdapat banyak alasan yang mungkin melatarbelakangi kesendirian seseorang.
1. Ingin jauh dari drama
Dalam masyarakat saat ini cenderung melakukan drama yang dianggap mengganggu kehidupan seseorang. Dengan cara menyendiri maka bisa menghindari drama drama yang ada dalam masyarakat tersebut.
2. Menyendiri membuat mereka lebih mudah konsentrasi
Dalam menghadapi sesuatu yang serius misalnya ujian ataupun proyek besar kadang seseorang akan menyendiri karena ingin lebih fokuas dengan hal yang harus dikerjakannya dan dianggap penting bagi hidupnya.
3. Tidak ingin orang lain ikut campur urusan pribadinya
Banyak orang yang mengaku ingin sendiri karena tidak ingin adanya pihak pihak yang ikut campur dalam kehidupannya. Orang orang seperti ini biasanya mempunyai kelas hidup yang tinggi.
4. penyendiri mungkin punya relasinya banyak
Orang yang penyendiri bukan berarti tidak mempunyai teman atau bahkan relasi bisnis. Kuper bukan ciri ciri orang yang suka menyendiri karena biasanya orang penyendiri tau menempatkan posisi dalam masyarakat dan cenderung mempunyai lingkungan pergaulan yang cukup baik.